Sabtu, 07 September 2013

Alat-Alat LAB Kimia

TURBIDIMETER
Turbidimeter yaitu sifat optik akibat dispersi sinar lalu dinyatakan sebagai perbandingan cahaya yang dipantulkan terhadap cahaya yang tiba, Turbidimeter meliputi pengukuran cahaya yang diteruskan.Turbiditas berbanding lurus terhadap konsentrasi dan ketebalan, tetapi turbiditas tergantung juga pada warna.
KEGUNAAN DARI TURBIDIMETER ITU APA YA ?
Turbidimeter merupakan alat yang digunakan untuk menguji kekeruhan, biasanya dilakukan pengujian pada sampel cairan misalnya air. Salah satu parameter mutu yang sangat vital adalah kekeruhan yang kadang-kadang diabaikan karena dianggap sudah cukup dilihat saja atau alat ujinya yang tidak ada padahal hal tersebut dapat berpengaruh terhadap mutu.  
STEP PENGGUNAAN ALATNYA SEPERTI INI
Penggunaan alat turbidimeter ini yaitu menyimpan sampel dan standar pada botol kecil/botol sampel. Sebelum alat digunakan terlebih dahulu harus diset, dimana angka yang tertera pada layar harus 0 atau dalam keadaan netral, kemudian melakukan pengukuran dengan menyesuaikan nilai pengukuran dengan cara memutar tombol pengatur hingga nilai yang tertera pada layar pada turbidimeter sesuai dengan nilai standar. Setelah itu sampel dimasukan pada tempat pengukuran sampel yang ada pada turbidimeter, hasilnya dapat langsung dibaca skala pengukuran kekeruhan tertera pada layar dengan jelas. Akan tetapi pengukuran sampel harus dilakukan sebanyak 3 kali dengan menekan tombol pengulangan pengukuran untuk setiap pengulangan agar pengukuran tepat atau valid, dan hasilnya langsung dirata-ratakan.
BAGIAN TURBIDIMETER APA AJA ?
Instrumen turbidimeter dasar berisi sumber cahaya, wadah sampel atau sel, dan photodetectors untuk merasakan cahaya yang tersebar
DAN TURBIDIMETER ITU ADA JENIS NYA

Ada tiga jenis turbidimeters umum yang dipakai sekarang bench top, portable, and on-line instruments. Bench top dan por Bench digunakan untuk menganalisa sampel atas unit Bench biasanya digunakan sebagai laboratorium stasioner instrumen dan tidak dimaksudkan untuk menjadi portabel. On-line instrumen biasanya dipasang di lapangan dan terus menerus menganalisa aliran sampel tumpah. sampling Pengukuran dengan unit-unit ini membutuhkan ,gelembung dan partikel yang menempel pada botol.

SPEKTOFOTOMETER
Mendengar kata spektrofotometer pasti langsung berfikir bahwa spektrofotometer termasuk alat ukur. Alat ukur apa? Bagaiamana sistem kerjanya? Terus apakah penting buat kita? dan masih banyak lagi pertanyaan lainnya. Nah, agar lebih tahu lebih dalam mari kita baca artikel berikut ini
PENGERTIAN
Spektrofotometer merupakan alat yang digunakan untuk mengukur absorbansi dengan cara melewatkan cahaya dengan panjang gelombang tertentu pada suatu obyek kaca atau kuarsa yang disebut kuvet.Sebagian dari cahaya tersebut akan diserap dan sisanya akan dilewatkan. Nilai absorbansi dari cahaya yang dilewatkan akan sebanding dengan konsentrasi larutan di dalam kuvet.
Skema
KEGUNAAN SPEKTOFOTOMETER
digunakan untuk menentukan komposisi suatu sampel baik secara kuantitatif dan kualitatif yang didasarkan pada interaksi antara materi dengan cahaya
CARA MENGGUNAKAN
diperlukan adanya kalibrasi yang ditujukan untuk dapat mengetahui berapa besaran absorbansi sampel yang sesungguhnya. Hal ini perlu dilakukan mengingat bahwa dalam pengukuran absorbansi seluruh molekul yang berada dalam kuvet akan ikut berpengaruh dalam penentuan absorbansi total, sehingga jika tidak dilakukan kalibrasi dengan menggunakan blanko terlebih dahulu maka hasil yang didapatkan akan melebihi hasil yang seharusnya karena absorbansi pelarut dan reagen-reagen yang terlibat dan ditambahkan akan ikut terhitung. Untuk menghindari hal itulah maka digunakan larutan blanko yang berisi berbagai macam material tambahan yang ditambahkan ke dalam sampel diantaranya adalah pelarut dan reagen-reagen dengan jumlah yang secara spesifik sama dengan jumlah yang ditambahkan ke dalam sampel, tetapi pada blanko tidak dilakukan penambahan sampel

SENTRIFUGE

Sebelum membahas alat ini, mesti tau dulu nih pengertian sentrifugasi apa sih ? Sentrifugasi merupakan suatu metode yang digunakan dalam pencapaian sedimentasi dimana partikel-partikel yang ada di dalam suatu bahan yang dipisahkan dari fluida oleh gaya sentrifugasi yang dikenakan pada partikel. Dalam penggunaan metode sentrifugasi ini terdapat sebuah alat yang penting. Alat yang diperlukan dalam metode ini adalah sentrifugase. Yang dimaksudkan agar segala bentuk proses pemisahan zat dapat dipercepat.
CARA PENGGUNAAN
Cara pengoprasian alat sentrifugase ini sangat memperhatikan sistem konsentrasi yang ingin dimasukkan kedalam alat sentrifugasi dan kecepatan putar alat. Pengguna pertama kali memasukkan nilai konsentrasi (%) dari endapan yang diinginkan kemudian memasukkan nilai RPM (revolutions per minute)  kedalam alat sentrifugasi. Setelah semua selesai, maka alat sentrifugase secara otomatis akan berjalan. Yang sebelumnya akan mengeluarkan nilai waktu putar (t) sebelum alat berputar. Didalam mesin sentrifugase, terdapat suatu sensor yang digunakan untuk mengukur konsentrasi cairan yang  dihasilkan dari proses sentrifugasi.
PRINSIP KERJANYA BAGAIMANA ?
Prinsip kerjanya yaitu dimana objek diputar secara horizontal pada jarak radial dari titik dimana dititik tersebut dikenekan gaya. Pada saat objek diputar, partikel-partikel yang ada akan berpisah dan berpencar sesuai berat jenis masing-masing partikel. Dengan gaya yang paling berperan adalah gaya sentrifugal. Dengan adanya teknik ini, proses pengendapan suatu bahan akan lebih cepat dan optimum dibandingkan dengan teknik biasa.
BEBERAPA MANFAAT NYA
Metode sentifugasime memiliki banyak manfaat dalam penelitian terutama dalam praktikum di lab. Diantaranya yaitu sebagai cara pengisolasian mikrobia, cara untuk mengekstrak TSV (Taura Syndrome Virus), dan YHV (Yellow Head Virus) dalam bidang pertanian, cara pemisahan virgin coconut oil (VCO) dari zat pengotornya, pengekstrak senyawa papain dari getah papaya dan masih banyak lagi manfaatnya.

pH Meter 
Apakah pH meter itu? pH itu pH dan meter adalah alat ukur jadi pH meter itu ya alat untuk mengukur pH. pH meter terdiri dari berbagai merk dengan spesifikasi yg berbeda. Disini kita akan bahas pH meter Mettler Delta 320, yang memiliki elektroda yang dalam penggunaannya mengkombinasikan elektroda penginderaan dan elektroda referensi. Elektroda penginderaan (sensor pH) atau elemen memiliki solusi buffer internal dengan nilai pH konstan dan memiliki potensi (perbedaan antara muatan ionik dalam dan luar) ketika ditempatkan dalam suatu larutan. Hal ini disebabkan oleh  aktivitas (konsentrasi) dari H+ dalam larutan. Elektroda referensi atau elemen berpotensi stabil terlepas dari aktivitas H+ dalam sampel. Delta 320 mengukur dan mengkonversi voltase elektroda menit (minute electrode voltages) yang dihasilkan menjadi pembacaan pH. Tentang pH meter lebih rinci dapat buka disini pH Meter.


Oven (Vulcan A-550)
Oven? Mendengar kata oven mengingatkan kita pada oven yang digunakan untuk masak atau bikin kue. Oven di laboratorium pun tidak jauh berbeda prinsipnya dengan oven di dapur.Oven laboratorium  berguna untuk memanaskan atau mengeringkan peralatan laboratorium maupun pelarut organik, dapat pula digunakan untuk mengukur kadar air.
Dalam penggunaan oven, setelah pintu oven dibuka, alat yang ingin dikeringkan dimasukkan kedalam oven dan pintu ditutup kembali. Setelah itu, tombol POWER ditekan, kipas dinyalakan dan kecepatan kipas juga diatur. Kemudian set suhu dengan menekan tombol SET. Layar SV akan menunjukkan suhu yang diinginkan. Tunggu hingga layar PV menunjukkan suhu yang hampir sama dengan layar SV. Lalu oven dimatikan dengan menekan tombol POWER. Alat dikeluarkan dari dalam oven.
Perawatan Oven perlu dijaga, selalu pastikan steker oven sudah dicabut dan oven sudah dingin sebelum dibersihkan. Buka pintu oven dan bagian dalam dibersihkan dengan lap lembut dalam air panas atau detergen. Zat abarsif jangan digunakan untuk membersihkan oven. Jangan mengelap elemen pemanas. Bagian luar dapat dibersihkan dengan lap basah.
Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, tidak diperbolehkan menggunakan alat gelas untuk dimasukkan kedalam oven. Jagalah agar selalu ada jarak minimal 1” antara bagian atas dan bagian elemen pemanas. Jangan sekali-sekali menggunakan oven dalam keadaan pintu terbuka. Hindari seringnya membuka pintu oven saat sedang digunakan, hal ini menimbulkan panas dalam oven berkurang. Selalu gunakan gegep untuk mengambil peralatan dari dalam oven. Hentikan pemakaian oven bila terlihat asap pada kabel listrik. Segera cabut steker dari stopkontak.

   BURET
   Buret adalah sebuah peralatan gelas laboratorium berbentuk silinder yang memiliki diameter yang serba sama, mulai dari ujung atas sampai ujung bawahnya. Buret dilengkapi dengan skala-skala (nilai tiap skala adalah 0,1) dan ujung bawahnya dilengkapi dengan kran, kapasitasnya antara 25-50 ml dan sumbat keran pada bagian bawahnya. Ia digunakan untuk meneteskan sejumlah reagen cair dalam eksperimen yang memerlukan presisi, seperti pada eksperimen titrasi , buret dipasangkan dengan Erlenmeyer, Fungsi dari Erlenmeyer tersebut adalah untuk menampung hasil titrasi . Buret sangatlah akurat, buret kelas A memiliki akurasi sampai dengan ± 0,05 cm3.
 Tata cara penggunaan buret :
1.Buret harus bersih dan bebas dari lemak maupun debu.

2.Pasang buret pada tempatnya (statip), buret harus tegak lurus dengan datar air.
3.Periksa krannya, kran harus mudah diputar dan tidak bocor. Bila kran sukar diputar atau bocor, lepaslah kran tersebut dan olesi permukaannya dengan vaselin seperlunya.
4.Bilaslah buret dengan larutan yang akan dipakai untuk filtrasi sebanyak ± 2 kali, kemudian isilah buret dengan larutan yang sama sampai di atas titik nol. Udara yang terdapat pada kran harus segera dibebaskan dengan jalan memutar kran seketika. Lalu permukaan diimpitkan dengan garis nol. Pada saat mengimpitkan/membaca skala buret, posisi mata harus sejajar dengan permukaan cairan di dalam buret.
5.Mulailah titrasi, tangan kiri memegang kran sambil memutarnya dan tangan kanan memegang labu Erlenmeyer yang berisi cairan yang akan dititrasi. Selama titrasi labu Erlenmeyer digoyang-goyang dengan gerakan berputar agar larutan yang menetes dari buret dapat segera tercampur, demikian seterusnya sampai titik akhir tercapai.
6.Pembacaan miniskus sama dengan pembacaan skala pada pipet.


DESIKATOR
Desikator (Eksitator) Yaitu sebuah alat yang terbuat dari kaca  berbentuk panci bersusun dua yang bagian bawahnya diisi bahan pengering seperti silika gel sehingga pengaruh uap air selama pengeringan dapat diserap oleh silika gel tersebut. Penutup desikator juga terbuat dari bahan kaca yang berat dan tebal dan biasanya susah di lepas dalam keadaan dingin, karena dilapisi oleh vaselin untuk mencegah masuknya uap air kedalam eksikator.
Mengapa bahan yang sudah dikeringkan harus di simpan di Desikator? Menyimpan bahan yang sudah dikeringkan di desikator adalah untuk mempertahankan kelembaban bahan yang peka terhadap pengaruh udara lembab. Jika benda yang dikeringkan terkena lembab maka otomatis kadar air bahan  meningkat lagi. Sehingga untuk mengukur kadar air nya harus dikeringkan kembali. 
Ø MACAM-MACAM DESIKATOR DAN CARA PENGGUNAANNYA
1. desikator biasa :
· buka tutup desikator dengan cara menggeser tutupnya kesamping
· menaruh silika gel di bawah
· menaruh saringan yang terbuat dari porselin
· menaruh median di atas saringan
· sebelum menutup oleskan sedikit vaselin di bibir tutup
· menutup kembali tutup desikator sama seperti saat membukanya
2. desikator vakum :
· buka tutup desikator dengan cara menggeser tutupnya kesamping
· menaruh silika gel di bawah
· menaruh saringan yang terbuat dari porselin
· menaruh median di atas saringan
· sebelum menutup oleskan sedikit vaselin di bibir tutup
· menutup kembali tutup desikator sama seperti saat membukanya
· atur kran dan usahakan tidak ada udara di dalam desikator

PIPET VOLUM
Sebagai seorang kiamawan bekerja di laboratorium tentu tidak akan terlepas dari urusan ukur-mengukur. Untuk sampel padatan, kita akan berurusan dengan neraca analitik, sementara untuk sampel cairan, pipet volumetrik-lah andalannya. Akurasi dan presisi pemipetan merupakan faktor utama keberhasilan analisa atau percobaan yang melibatkan cairan.
Bagaimana sih bentuk pipet volume itu ? Pipet volume berbentuk pipa kapiler yang bagian tengahnya membesar, karena itu sering pula disebut pipet gondok. Di bagian atasnya terdapat satu tanda garis yang menunjukkan batas pengisian volume cairan yang akan diukur. Di bagian gondoknya, tertera informasi berupa kapasitas ukur dari pipet tersebut dan kondisi penerapannya.
Pipet volume ini hanya dapat digunakan untuk mengatur satu ukuran volume tertentu saja.
Jenis-Jenis Pipet Volumetrik
· Pipet Serologis. Pipet ini terbuat dari pipa kaca silinder yang lurus dan memiliki skala volume. Ketelitian pipet serologis sesuai dengan skala terkecilnya.
· Pipet Volumetrik Volume Tetap. Pipet jenis ini hanya memiliki 1 garis tera dengan volume tertentu, berbentuk silinder tetapi bagian tengahnya lebih gendut. Ketelitiannya lebih tinggi dibanding pipet pasteur karena garis tera berada pada bagian atas pipet yang memiliki diameter kecil.
· Pipet Volumetrik dengan Piston. Pipet jenis ini mulai berkembang pada tahun 1960-an. Awalnya pipet ini memiliki volume yang tetap, namun kemudian berkembang hingga memiliki volume yang dapat diatur pada range tertentu. Pipet jenis ini lebih disukai karena selain volumenya yang dapat diatur, akurasi dan presisi yang tinggi, pemakaiannya pun simpel dan mudah.

GELASUKUR
Gelas ukur merupakan suatu alat yang di gunakan untuk mengukur volume larutan yang bentuknya seperti corong ataupun gelas yang mempunyai ukuran volume mililiter yang berfariasi.
Penggunaan gelas ukur di sesuaikan dengan kebutuhan yang ada. Bentuk gelas ukur bermacam - macam ada yang besar ada juga yang keci. Fungsi gelas ukur adalah menghitung larutan kimia yang tinggi dalam jumlah tertentu. selain untuk mengukur volume zat kimia dalam bentuk cair. Alat ini juga mempunyai skala, tersedia bermacam-macam ukuran.dimulai dari 10 mL sampai 2 L. Tidak boleh digunakan untuk mengukur larutan/pelarut dalam kondisi panas. Perhatikan meniscus pada saat pembacaan skala


SPATULA

Spatula berupa sendok panjang dengan ujung atasnya datar, terbuat dari stainless steel atau alumunium. Fungsi :
Untuk mengambil bahan kimia yang berbentuk padatan
Dipakai untuk mengaduk larutan

BATANGPENGADUK

Batang pengaduk : terbuat dari kaca tahan panas, digunakan untuk mengaduk cairan di
dalam gelaskimia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar